Ruang Sampel dan Peluang Kejadian
A. Ruang Sampel
Istilah dalam peluang suatu kejadian :
1. Percobaan atau eksperimen, yaitu proses yang dilakukan untuk memperoleh hasil pengukuran, perhitungan atau pengamatan
Contoh : * Melempar mata uang logam (koin)
* Melempar dadu
* Mengambil kartu dari seperangkat kartu bridge
2. Titik sampel : setiap hasil yang mungkin terjadi pada suatu percobaan
3. Ruang sampel (S) : himpunan dari semua titik sampel
4. Kejadian/peristiwa (E) : himpunan bagian dari ruang sampel (kejadian dikhususkan)
5. Kejadian Sederhana : kejadian yang beranggotakan tepat satu titik sampel
Ruang sampel adalah kumpulan dari hasil yang mungkin terjadi dari suatu percobaan. Anggota-anggota ruang sampel disebut titik sampel, sedangkan kumpulan dari beberapa titik sampel disebut kejadian, atau kejadian adalah merupakan himpunan bagian dari ruang sampel.
Contoh :
Pada percobaan melempar sebuah dadu sekali, tentukan:
- ruang sampel
- kejadian muncul bilangan ganjil
- kejadian muncul bilangan prima
Penyelesaian :
- Hasil yang mungkin adalah muncul angka 1, 2, 3, 4, 5 dan 6, jadi ruang sampelnya S = {1, 2, 3, 4, 5, 6}
- Kejadian muncul bilangan ganjil K = {1, 3, 5}
- Kejadian muncul bilangan prima K = {2, 3, 5}
B. Peluang Kejadian
Peluang adalah kemungkinan terjadinya suatu kejadian jika dibandingkan dengan keseluruhan kejadian yang mungkin terjadi.
Rumus :
dimana:
P(A) = Peluang suatu kejadian A
n(A) = Banyaknya kejadian A
n(S) = Titik sampel
Ada sebuah dadu lalu dilempar sekali, tentukan peluang munculnya mata dadu 6!
Penyelesaian :
Banyaknya titik sampel n(s) = 6
Titik sampel dadu bernilai 6 n(A) = 1
Belum Ada Komentar