Perbandingan Trigonometri Pada Segitiga Siku - Siku
Kalian pasti pernah dengar tentang trigonometri. Kali ini kita akan membahas tentang trigonometri yang terdiri dari sinus, cosinus, tangen, cosecan, secan, dan cotangen pada segitiga siku - siku.
Perhatikan segitiga siku - siku ABC dengan titik sudut siku - siku di C.
sisi a disebut sisi yang berhadapan dengan sudut A.
sisi b disebut sisi yang berhadapan dengan sudut B.
sisi c disebut sisi yang berhadapan dengan sudut C dan sisi c disebut hipotenusa.
Untuk mengetahui rasio trigonometri, kita menggunakan segitiga siku-siku. Untuk itu, kita harus mengetahui letak sisi depan, sisi samping, dan sisi miring.
- Sisi miring adalah sisi depan sudut siku - siku
- Sisi depan adalah sisi di depan sudut α
- Sisi samping adalah sisi siku - siku lainnya
Berikut merupakan definisi perbandingan - perbandingan trigonometri :
Adapun rumus mudah untuk di hafal :
Keterangan :
de (depan)
sa (samping)
mi (miring)
CONTOH SOAL :
Diketahui salah satu sudut segitiga siku-siku, ABC adalah α . Jika diketahui sin α = 5/15 dan panjang siku siku dihadapan α adalah 15 cm. Hitunglah:
a. Cos α
b. Tan α
Penyelesaian :
Sin α = 5/15, jika panjang a= 15 maka berdasarkan rumus Sin α = a / b , maka panjang b= 45.
Sehingga untuk mendapatkan panjang b dapat digunakan rumus Segitiga phytagoras.
c² = b² - a²
= 45² - 15²
= 2025 - 225
c =√1800
c = 30√2
a. Cos α = c/b = 30√2 / 45 = 2 √2 / 3
b. Tan α = a/c = 15 / 30√2 = 1 / 2√2 = 1 / 4√2
Belum Ada Komentar